
Padang, Ar Risalah – Dalam rangka menjaga kesehatan dan penanganan pertama siswa/i Perguruan Islam Ar Risalah yang sakit, Klinik Risalah Medika bekali musyrif dan musyrifah asrama pada Jumat (22/07/22) dan Rabu (27/0722).
Klinik Risalah Medika yang berada di Komplek Perguruan Islam Ar Risalah, dengan tenaga medis profesional yang mempuni dan peralatan medis yang memadai terus melakukan terobosan dan peningkatan layanan kesehatan. Selain telah melayani pasien BPJS bagi siswa/i, guru/karyawan maupun masyarakat umum, Klinik Risalah Medika juga semakin terdepan dalam melakukan pelayanan dan penangan terhadap siswa/i asrama di Perguruan Islam Ar Risalah, diantaranya dengan memberikan pembekalan kepada musyrif dan musyrifah asrama.
Pembekalan ini mencakup pemantauan terkait tindakan yang dapat di lakukan musyrif/musyrifah dalam menangani keluhan anak-anak yang sakit di asrama, baik sebelum maupun setelah dibawa ke klinik.
Pembekalan kepada Musyrifah yang di sampaikan oleh dr. Rizka Aganda Fajrum didampingi Bidan Yovi Wilda Wahyuni, Amd.Keb selaku Koordinator Klinik Risalah Medika dilaksanakan pada Jumat (22/07/22).
Sementara pembekalan kepada Musyrif disampaikan oleh dr. Jhoni Akbar Dalimunthe, yang didampingi oleh Ustadz Rifnaldi S.Kep selaku Kepala Pengasuhan Putra dilaksanakan pada Rabu (27/02/22).
Adapun tujuan dilaksanakan pembekalan ini, agar musyrif dan musyrifah yang bertindak sebagai orang tua di asrama dapat merawat anak-anak yang sakit atau memberikan pertolongan pertama.
Orang tua siswa/i dihimbau agar tidak khawatir dengan kondisi kesehatan anak selama tinggal di asrama Perguruan Islam Ar Risalah. Klinik Risalah Medika telah mengupayakan penanganan dan pelayanan kesehatan yang cepat dan tepat sehingga siswa/i Perguruan Islam Ar Risalah diharapkan selalu dalam kondisi sehat, sehingga mampu berprestasi dan berkarya dengan maksimal.
#arrisalahKeren
#arrisalahSumbar
#arrisalahPadang
#BPJS